Kapolda Bali Sebut WNA Paling Takut Dideportasi

Aparat pemerintah daerah dan keamanan Bali menanggapi perilaku WNA onar dengan cara dideportasi daripada diproses secara pidana.

Kapolda Bali Irjen Putu Jayan Danu Putra mengatakan para WNA paling takut diusir dari suatu negara.

“Wisatawan atau orang asing paling takut untuk dideportasi, sebenarnya deportasi paling ampuh, inilah mekanisme yang yang sekarang kita terapkan untuk para wisatawan yang berperilaku tidak baik,” kata Putu di Halaman Polda Bali, Jumat (17/3).

Berdasarkan catatan Kemenkumham Bali, ada 45 WNA dideportasi sepanjang Januari-Februari 2023. Mereka overstay hingga kerja secara ilegal.

Putu meyakini, tak semua turis asing di Bali berbuat onar. Masih ada WNA yang memiliki pribadi baik.

“Sesuai Peraturan Gubernur Bali nomor 28 tahun 2020 (tentang Tata Kelola Pariwisata) wisatawan yang berkualitas banyak juga di sini, yang taat atas peraturan mematuhi adat-istiadat, mengikuti segala peraturan yang ada itu juga lebih banyak daripada yang nakal,” ucap dia, dikutip dari kumparan.

Berdasarkan catatannya, ada sekitar 13 ribu WN asing masuk ke Bali setiap hari melalui Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai.

Per 16 Maret 2023, ada sekitar 71.600 WN asing tercatat berada di Bali. Dari 17 ribu jumlah WN asing, hanya ada 408 WN asing terjaring razia melanggar aturan lalu lintas sepanjang Maret 2023.

Polda Bali juga mengelar operasi cipta kondisi selama lima hari atau sejak Jumat (17/3) hingga Selasa (22/3) menertibkan WNA berbuat onar di Pulau Dewata.

WN asing yang disasar untuk ditertibkan mulai dari pelanggar lalu lintas, penyalahgunaan izin tinggal dan berbuat kriminal. Fokus operasi di Kabupaten Badung, Gianyar dan Kota Denpasar.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Must Read

- Advertisement -

Hot News

Klarifikasi Suami Selingkuh dengan Ibu Mertua di Serang Banten

Klarifikasi Suami Selingkuh dengan Ibu Mertua di Serang Banten. Sebuah kisah perselingkuhan viral di TikTok baru-baru ini. Kasus dugaan suami selingkuh dengan ibu mertua ini...
- Advertisement -

Gaya Hidup

Kembang Api Selalu Jadi Simbol Malam Pergantian Tahun, Berikut Asal Usulnya

Saat ini, kembang api telah menjelma menjadi simbol perayaan di seluruh dunia. Kembang api mengalami perkembangan yang sangat siginifikan, dari zaman Tiongkok kuno hingga...

Peristiwa

Lapak Pedagang Batu Cincin di Lampung Terbakar, 3 Orang Tewas Terpanggang!

Sebuah rumah semi permanen yang dijadikan lapak pedagang cincin batu alam di lingkungan PKOR Way Halim Bandar Lampung, Lampung hangus terbakar. Warga di lokasi...

Hukum

Sekap dan Aniaya Teman, 2 Pemuda Diamankan di Kulon Progo

Dua orang pemuda masing-masing WA (20) asal Lampung Selatan dan DHA, (20) asal Kota Tegal Jawa Tengah tega melakukan penyekapan dan penganiayaan terhadap rekannya,...

Iklan3